Breaking News
Join This Site
Atlet wushu Indonesia raih tiga medali Emas Sea games 2017

Atlet wushu Indonesia raih tiga medali Emas Sea games 2017


Intips viral - Atlet wushu Indonesia kini telah meraih tiga medali emas Sea games 2017. Tiga medali emas ini merupakan target yang telah di tetapkan oleh Satlak Prima kepada cabang olahraga bela diri.

Atlet wushu Indonesia raih tiga medali Emas Sea games 2017
Sumber tribunnews.com

Dilansir dari tribunnes.com Ketua Umum Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI), Airlangga Hartarto mengaku lega karena target medali emas yang telah ditetapkan.

Secara total, tim wushu Indonesia sementara menyumbang 3 emas, 3 perak, dan 3 perunggu. Tiga emas Indonesia yang dipersembahkan oleh atlet wushu Indonesia, yaitu Felda Elvira Santoso di nomor Daoshu, Lindswell Kwok (Taijijian) dan Juwita Niza Sasni (Nandao dan Nangun all round).

Airlangga menegaskan, hasil Sea Games 2017 ini akan menjadi tolak ukur prestasi pada ajang Asian Games 2018 di Indonesia. “Kemarin kami sudah rapat, mereka yang dapat medali emas akan dibantu bonus prestasi sebesar Rp100 juta, sedangkan yang meraih perak Rp50 juta, dan perunggu Rp25 juta,” sebutnya.

Dengan kemenangan memperoleh 3 medali emas ini maka akan menambah perolehan medali emas yang telah tercapai di beberapa cabang olehraga perlombaan Sea games 2017 yang di adakan di malaysia . Selain itu indonesia juga sudah meraih medali emas dari cabang olah raga menembak.

Sumber tribunnews.com
Baca juga M naufal mahardika meraih medali emas-Sea-games-2017